Menu:

 

ARTIKEL ICW

Artikel (Aplikasi | Multimedia | Ulasan | Lain-lain) - Tips

E-Mail Dengan Kapasitas Besar

Tanggal: 2004-08-24
Kategori: Email

Pada akhir bulan Maret 2004 lalu, Google mengumumkan layanan baru mereka yaitu Gmail, sebuah layanan email dengan kapasitas 1 Gigabyte (1000 Megabyte). Besarnya kapasitas email yang diberikan secara gratis oleh penguasa search engine dunia cyber ini, tentu saja langsung menjadi bahan perbincangan yang cukup seru dalam berbagai milis, forum diskusi, chatting, atau di mana saja para netter (pengguna internet) sering berkumpul.

Apa yang dilakukan oleh Google dengan Gmailnya boleh dibilang menjadi suatu kejutan baru dalam dunia internet, khususnya bagi para pecinta email. Selama ini, para netter hanya dapat bermimpi untuk memiliki email gratis dengan kapasitas 50 MB. Pada kenyataannya, tidak ada satu pun situs penyedia email gratis (yang dikerjakan secara serius) rela memberikan mailbox dengan kapasitas sebesar itu kepada semua usernya secara gratis. Yang terjadi, justru beberapa situs penyedia email gratis terpaksa menurunkan kapasitas email untuk user atau menutup layanan email gratisnya dan memaksa user membayar sejumlah uang tertentu agar mereka dapat tetap mengakses email mereka di situs tersebut. Sedangkan yang dilakukan oleh Gmail -- pemain baru dalam dunia email -- justru menyediakan 1 Gigabyte secara gratis kepada usernya. Kapasitas ini setara dengan 500 account email di Hotmail yang hanya mengijinkan user memiliki 2 MB gratis.

Email dengan kapasitas besar lainnya

Besarnya kapasitas yang disedikan oleh Gmail ini juga ikut mempengaruhi beberapa situs penyedia e-mail gratis untuk menaikkan kapasitas mailbox bagi usernya. Salah satunya ialah Yahoo. Sebagai salah satu penyedia email gratis tertua, Yahoo yang dulu merupakan ´saudara´ Google, akhirnya menaikkan kapasitas mailbox untuk usernya dari 4 Mb menjadi 100 Mb secara gratis. Sementara itu di Indonesia, ada juga situs hasil karya anak Indonesia yang menyediakan email gratis dengan kapasitas 1 Gigabyte. Alamat situs tersebut adalah:

==> http://mail.benhard.or.id:32000/mail/

Selain itu, beberapa situs lainnya yang menyediakan kapasitas besar secara gratis bagi anggotanya adalah:

Cashette (25 MB)
==> http://www.cashette.com/ (25 MB)

Hello Kitty (25 MB)
==> http://www.hellokity.com

Sandiego Mail (50 MB)
==> http://www.sandiego.com/email_intro.jsp (50 MB)

Keuntungan E-mail dengan Kapasitas Besar

Keuntungan yang dimaksud di sini adalah keuntungan bagi pengguna. Sebab, bagi penyedia tentu mereka harus menyediakan anggaran yang cukup banyak (jika pemasukan iklan tidak memenuhi) untuk biaya perawatan server maupun infrastruktur pendukung lainnya. Bagi pengguna, selain dapat menampung ribuan bahkan sampai ratusan ribu email, besarnya kapasitas ini juga dapat menjadi salah satu media penyimpan file online paling bagus. Apalagi saat ini sangat sulit untuk mencari situs penyedia disket online (penyimpanan file secara online) yang memberikan kapasitas besar sekaligus gratis bagi para anggotanya.

Menyimpan file di email tidaklah sesulit yang di bayangkan. Anda cukup meng-attach (menyertakan) file yang Anda inginkan kemudian mengirimkannya ke email Anda sendiri. Agar file-file yang Anda simpan tampak rapi dapat Anda kelompokkan ke dalam folder-folder yang dapat Anda buat sendiri.

Hanya saja sebagai pengingat tujuan utama e-mail ialah sebagai alat berkirim pesan bukan sebagai media untuk menyimpan file.

[Dari berbagai sumber]

Tinggalkan komentar Anda...

ke atas


Kontak ICW: icw@sabda.org
Berlangganan publikasi: subscribe-i-kan-icw@hub.xc.org
Direktori Situs Kristen LINKs: http://www.in-christ.net/links
Facebook ICW: http://fb.sabda.org/icw Twitter ICW: @sabdaicw

 

Kontak kami | FAQ | Disclaimer | Buku Tamu | Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) | © 2000-2024
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Laporan Masalah/Saran | E-mail: webmaster@sabda.org