Menu:

 

ARTIKEL ICW

Artikel (Aplikasi | Multimedia | Ulasan | Lain-lain) - Tips

Pakai Web Template Gratisan

Tanggal: 2006-06-07
Kategori: Web

Bagi pengelola website, membuat desain situs sendiri tentu lebih memuaskan. Tapi bila Anda tidak sempat atau merasa belum mampu, cobalah pakai web template gratisan. Template seperti ini banyak tersedia di internet.

Web template gratisan adalah desain web yang siap pakai. Untuk mendapatkannya pun sangat mudah. Pertama, berkunjunglah ke situs yang menyediakan template gratisan. Kedua, dari sekian banyak koleksi mereka, carilah desain yang paling sesuai keinginan dan kebutuhan Anda. Ketiga, unduhlah file-nya ke komputer Anda.

Biasanya, file tersebut masih berformat ZIP. Anda dapat mengekstrak nya dengan program WinZip. Setelah itu, Anda dapat melihat keseluruhan "isi paket" dari template web tersebut.

Umumnya ada tiga jenis file yang diikutsertakan pada setiap paket desain.

  1. File HTML, ini merupakan file utama dari desain tersebut.
  2. File-file images (gambar) yang biasanya disediakan dalam folder khusus.
  3. File CSS.

Jika ada opsi, sebaiknya Anda memilih paket desain yang menyertakan file gambar/image berformat PSD. Kelebihannya, file gambar jenis ini masih bisa diutak-atik sesuai keperluan Anda. Jika tidak ada file PSD, apa boleh buat. Mungkin Anda harus membuat sendiri file gambar tambahan yang Anda perlukan.

Walau paket desain gratisan tersebut siap pakai, belum tentu Anda bisa langsung menggunakannya. Memang secara teknis dapat langsung digunakan, tetapi karena desain tersebut hanya berupa template, mau tidak mau Anda harus melakukan modifikasi di sana-sini. Mungkin mengganti logo, mengubah ukuran kolom, mengganti teks copyright, dan sebagainya.

Karena itu, pengetahuan dasar tentang HTML tetap diperlukan, agar Anda dapat mengutak-atik desain tersebut dengan lebih mudah.

Berikut adalah beberapa situs yang menyediakan web template gratisan.

Masih banyak lagi situs yang menyediakan template gratis.

Saran kami, cermatlah dalam memilih karena tidak semua template sesuai dengan keinginan kita. Ada template yang cocok untuk website company profile, ada yang lebih cocok untuk portal berita atau komunitas, ada yang cocok untuk blog, dan seterusnya.

Sebagian besar situs menyediakan layanan gratis dan berbayar. Sebaiknya, pilih yang gratis saja karena tak kalah bagus dengan yang berbayar.

(jonru)

Tinggalkan komentar Anda...

ke atas


Kontak ICW: icw@sabda.org
Berlangganan publikasi: subscribe-i-kan-icw@hub.xc.org
Direktori Situs Kristen LINKs: http://www.in-christ.net/links
Facebook ICW: http://fb.sabda.org/icw Twitter ICW: @sabdaicw

 

Kontak kami | FAQ | Disclaimer | Buku Tamu | Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) | © 2000-2024
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Laporan Masalah/Saran | E-mail: webmaster@sabda.org